Belajar dari Pengalaman


Ini adalah pengalamanku. Pengalaman yang membuat hati aku tercambuk sekaligus malu, takut dan merasa rendah diri. Kenapa aku tidak pernah bisa bersyukur atas apa yang sekarang ada dihadapanku? Kenapa aku hanya bisa lalai terhadap tanggung jawab hidupku sendiri? Pengalaman hari ini, 10 November 2012 membuat aku berpikir kembali, mengitari detik-detik yang telah terbuang percuma. Aku malu pada ibu guru, pada semuanya, terutama aku malu pada Alloh SWT kenapa aku tidak bisa berusaha. 10 November 2012 yaitu hari Sabtu , di sekolah ada ulangan salah satu mata pelajaran. Aku yang lalai, aku yang salah, karena malam sebelumnya sama sekali aku tidak menghapal pelajaran yang bersangkutan. Pada saat disekolah, sebelum pelajaran tersebut masuk, aku sempat membaca sekilas, tapi karena belum ada kesadaran terhadap diri aku sendiri, apa yang aku baca hanya terekam dalam otakku beberapa menit saja. Waktu kian bergulir, saat pelajaran itu tiba, guru yang bersangkutan membagikan soal-soal ulangan. Saat aku sudah mendapatkan lembar soal, aku baca soal itu dan ternyata semua jawaban memang ada di buku, tapi sayang seribu sayang, sebelumnya aku hanya membaca sekilas dan hanya terekam dalam otakku sekilas. Jelas, aku mencoba mengingat kembali apa yang aku baca, tapi aku menyerah begitu saja. Aku putuskan untuk membuka buka (Nyontek). Aku simpan buku paket pelajaran yang bersangkutan di bawah meja, aku buka lembaran demi lembaran jawaban soal-soal tersebut. Beberapa jawaban telah aku temukan, tapi saat aku mencari jawaban selanjutnya, sungguh memalukan! Guru yang bersangkutan melihat ketika aku sedang membuka buku. Memang tidak ada sepatah kata pun yang terucap, tapi aku merasa tidak enak, malu dan takut. Karena mungkin guru yang bersangkutan itu tahu aku nyontek akhirnya Guru itu duduk di belakang bangku aku yang kebetulan kosong. Sungguh memalukan bukan ? Pelajaran yang dapat aku ambil dari kejadian ini , ternyata belajar itu sangat penting. Sungguh tidak enak menjadi manusia yang bodoh karena kemalasannya, jadi Belajarlah sampai kapanpun itu, karena dengan belajar/menuntut ilmu, kita akan ditinggikan derajatnya oleh Alloh SWT. Semoga pengalaman pada hari ini menjadi perubahan bagi hidup aku untuk menjadi manusia yang lebih baik lagi, bertanggung jawab dan jujur. Amin …
10 November 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar